Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Enam Cara Download Video di Instagram

Saat ini Instagram merupakan platform sosial media yang sangat di sukai. Dan merupakan platfrom terbanyak ke dua yang di gunakan di seluruh dunia setelah Facebook.

Instagram merupakan platform sosial media yang paling di minati dan sudah memeiliki banyak pengguna setiap harinya. Memang Instagram saat diluncurkan merupakan sosial media yang lebih mengutamakan berbagi foto.


Tapi melihat perkembangannya yang begitu pesat, saat ini Instagram sudah mulai memfasilitasi berbagi beragam video dari pengggunanya. Walau begitu Instagram membatasi bagi penggunanya untuk mendownload video yang berasal dari Instagram.
 
Ini dilakukan oleh pihak Instagram untuk menjaga konten yang ada didalamnya agar tidak bisa diunduh sembarangan. Kalau hanya berupa foto, pengguna Instagram bisa saja menggunakan Scrennshoot yang sudah dilengkapi oleh berbagai jenis handphone.

Tapi berbeda halnya dengan video, untuk itulah ada beberapa cara yang bisa dilakukan oleh pengguna untuk mendownload dan menyimpan foto maupun video yang ada di Instagram dengan mudah.

Berikut ini ada beberapa trik yang saya coba rangkum, untuk dapat dengan mudah mengunduh beberapa video maupun di Instagram :

1. Video Downloader

Aplikasi ini sangat saya rekomendasikan karena Video Downloader yang di buat dan dikenalkan oleh Developer InShot, merupakan aplikasi yang akan memudahkan Anda untuk mendownload berbagai video yang di Instagram dengan cukup mudah.

Cara menggunakan Aplikasi Inshot :
  1. Download dan Install aplikasi Inshot terlebih dahulu. Anda bisa mendownload aplikasi di Playstore atau bisa langsung klik di sini...
  2. Selanjutnya tinggal gampang dan mudah Anda untuk mendownload video di Instagram. Copy url (link video) dari Instagram yang ingin di download.
  3. Buka atau masuk ke Aplikasi Inshot yang sudah Anda install di Android Anda. Pastekan url (link video) tersebut di Aplikasi Inshot.
  4. Maka setelah itu Anda tinggal melakukan cara mudah mendownload video dari Instagram dengan car klik untuk melakukan download video. Sangat mudah dan praktis!!!. 

2. FastSave

Menggunakan salah satu aplikasi yang sudah banyak digunakan oleh pengguna Instagram untuk mendownload video dari Instagram, yaitu FastSave.

FastSave merupakan aplikasi yang paling simpel dalam penggunaannya. Yang ingin mendapatkan aplikasi ini cukup mengunduh FastSave yang sudah tersedia di Google Playstore.

Untuk mengunakan aplikasi FastSave, setelah Anda mengunduh aplikasi FastSave lalu menginstall di Android Anda. Anda hanya memberikan izin bagi aplikasi ini untuk mengakses foto dan video yang berada di Android Anda.

Hal ini sama saja dengan aplikasi lain ketika Anda mengunduh dan menginstall sebuah aplikasi dari Paly store. Tapi jangan khawatir, yang jelas aplikasi yang berasal dari Play store sudah tentu aman dari namanya spamming.

Langkah selanjutnya ketika aplikasi FastSave telah terinstall di Android Anda, nyalakan tombol "FastSave Service".  Lalu buka aplikasi akun Instagram Anda, dan pilih video yang Anda ingin download.

Untuk memulai mendownload video yang ada di Instagram, Anda lihat tiga titik ke bawah yang berada di sudut kanan atas ponsel Anda. Klik tombol tersebut dengan jemari Anda dan pilih Opsi Copy Link. Kemudian secara otomatis video yang telah Anda pilih secara otomatis akan langsung di download dan secara otomatis juga tersimpan di file download yang ada di dalam ponsel/android Anda.

Masih banyak lagi beberapa aplikasi yang tersedia di Google Paly store yang bisa Anda gunakan dan dipakai untuk unduh video di Instagram.

Download Video Instagram Tanpa Aplikasi

Namun sebelum Anda menggunakan beberapa aplikasi yang tersedia di Google Playstore sebenarnya Anda bisa juga download/unduh video Instagram tanpa aplikasi.

Mengunduh video dengan menggunakan aplikasi yang sudah pasti memenuhi memory yang ada di Android Anda. Yang terkadang ketika ingin mengunduh sebuah aplikasi, memory yang ada di Android/Handphone Anda menolak dikarenakan sudah penuh memory di Android Anda untuk menyimpan aplikasi baru.

Untuk itu Anda tidak perlu khawatir karena tanpa aplikasipun, Anda masih bisa mengunduh/download video yang berasal dari Instagram.

Kamu hanya perlu melakukan copy link video di Instagram kemudian paste link tersebut ke web browser penyedia download video. Nah, berikut ini adalah beberapa web browser yang bisa mendownload video di Instagram.

Ada beberapa penyedia situs online, yang menyediakan atau memfasilitas bagi pengguna Instagram untuk bisa mendownload video yang berasal dari Instagram. Anda bisa mencoba beberapa aplikasi situs online ini untuk mengunduh video dari Instagram. 

1. SaveFrom.Net

Tidak diragukan lagi tentang situs online, situs SaveFrom.Net merupakan situs yang banyak menyediakan berbagai keperluan yang bisa digunakan. Salah satunya adalah download video dari Instagram.

Situs ini merajai puncak Page One, sebagai penyedia layanan berbagai keperluan bagi pengguna internet. Walau bisa download video dari Instagram melalui situs online ini. 

SaveFrom.Net juga menyediakan aplikasi untuk bisa langsung di pasang di Android/Handphone Anda. Malah bisa dikatakan jika aplikasi ini terpasang di Android Anda.

Video yang muncul di beranda Instagram Anda akan terlihat sebuh logo download. Anda hanya tinggal klik logo tersebut, tanpa harus copylink dan paste video Instagram ke aplikasi unduh video Instagram.

2. Downloadgram

Situs ini merupakan, situs download video Instagram yang penampilannya cukup sederhana tanpa banyak embel-embel dalam penampilannya. Jadi cara penggunannya cukup simple dan mudah.

Yang perlu dilakukan diawal, cukup copy url video Instagram jika menggunakan dekstop (komputer). Tapi jika menggunakan Android/smartphone, klik logo (gambar) garis tiga tegak lurus yang ada di layar handphone.

Pilih copy link url video Instagram. Dan pastekan saja URL video Instagram tersebut ke kolom situs Downloadgram untuk unduh video Instagram. Klik saja tombol download, maka akan muncul tombol Download Video. Klik tombol tersebut.

3. W3toys

Situs ini merupakan salah satu situs untuk download video dari Instagram. Situs ini juga bisa untuk mendownload foto/gambar yang ada di Instagram dengan mudah.

Hasil dari download video Instagram dengan menggunakan w3toys akan memberikan hasil video yang berformat resolusi tinggi. 

Cara untuk download video Instagram dari w3toys :
  1. Copy URL gambar atau video yang akan di download
  2. Kemudian paste kan saja di kolom download w3toys
  3. Klik tombol download
  4. Foto/gambar dan video Instagram siap di download
Tapi perlu diingat, jika Anda menggunakan foto/video yang berasal dari Instagram hanya untuk keperluan pribadi bukan untuk komersial, itu tidaklah masalah. Tapi jika untuk komersial, Anda harus memiliki izin dari pemilik foto/video. Untuk menghindari hal-hal dari tuntutan si pemilik gambar/video.

4. Checkuser

Hal yang sama Anda bisa juga menggunakan situs ini untuk mendownload foto/video dari Instagram. Caranya pun sama, hanya tinggal copy URL dan pastekan di kolom download Checkuser.

Lebih jelas, baca cara download video dari Instagram di bawah ini : 

  1. Klik foto/gambar/video dari Instagram yang ingin Anda unduh
  2. Salin (copy) dan tempelkan (paste) URL foto/gambar/video dari Instagram
  3. Klik tombol download

Itulah beberapa cara untuk download video dari Instagram.

NB : Tapi yang perlu diingatkan jangan sekali-kali menggunakan foto/gambar/video yang berasal dari Instagram untuk keperluan komersial. Karena di khawatirkan, jika Anda menggunakan untuk komersial bisa saja Anda telah melanggar Hak Cipta.

Tapi jika hanya untuk keperluan pribadai (non-komersial), Anda bebas menggunakan foto/gambar/video yang berasal dari Instagram. Ini semua untuk menghindari Anda dari tuntutan Hak Cipta dari pemilik foto/gambar/video tersebut.

Posting Komentar untuk "Enam Cara Download Video di Instagram"