Ponsel Murah Untuk Para Pecinta Game Android
Bagi pecinta game tentunya ponsel berkapasitas dengan RAM yang besar agar kemampuan gawai itu untuk digunakan bermain tanpa kendala. Kapasitas RAM adalah kuncinya. Menurut laman The Mobile Indian, rata-rata pengguna ponsel menggunakan sembilan aplikasi per hari dan 30 aplikasi berbeda dalam sebulan. RAM sebesar 4GB sudah lebih dari cukup untuk melakukan tugas sehari-hari. Ponsel RAM 4GB rata-rata menggunakan sekitar 2,3GB atau setara dengan 47 aplikasi. Semakin banyak RAM, semakin banyak juga aplikasi yang ada di memori. Semakin besar RAM, semakin besar pula harga jual sebuah ponsel.
Bagi para pecinta game android pastilah menginginkan memiliki handphone yang canggih agar bisa bermain game android tanpa kendala. Tapi hal ini sekarang bukanlah hal yang sulit, karena ada beberapa spesifikasi handphone murah yang mampu memenuhi keinginan tersebut.
Hal yang perlu diketahui sebenarnya adalah kapasitas RAM dari hanphone tersebut. Semakin besar RAM maka semakin banyak pula aplikasi yang bisa di simpan dalam memory handphone. Karena harga handphone juga dipengaruhi oleh besarnya kapasitas RAM pada handphone. Sebenarnya kalau hanya untuk bermain game di android, kapasitas RAM hanya diperlukan sebesar 4GB hingga 8GB saja.
Berikut ini beberapa ponsel yang dapat digunakan untuk bermain game dengan RAM hanya sebesar 4GB sampai 8GB :
1. Pocophone F1
Salah satu handphone yang mendukung untuk mampu bermain game adalah Pocophone. Pocophone telah hadir di Indonesia sejak tahun lalu, dengan spesifikasi RAM 6GB di padukan dengan kapasitas penyimpanan internal 64GB serta didukung teknologi snapdragon 845. dan kapasitas baterai 4.000mAh. Pocophone ini dibandrol dengan harga Rp. 5.000.000,-.
2. Samsung Galaxy A50
Kapasitas RAM yang dimiliki handphone ini hanya sebesar 4GB dengan penyimpanan internal 64GB dan dengan kapasitas baterai 4.000mAh. Tapi handphone ini sudah didukung dengan teknologi panel Super AMOLED dan layar 6,4 inci. Dengan layar sebesar ini cukuplah memenuhi para penggemar game android untuk lebih leluasa melihat arena game di layar handphone. Samsung Galaxy A50 dibandrol dengan harga Rp. 4.099.000,-.
3. Redmi Note 7
Redmi Note 7 merupakan handphone Submerek dari Xiaomi. Kapasitas RAM yang dimiliki Redmi Note 7 sebesar 4GB dan memiliki kapasitas penyimpanan internal sebesar 128GB. Cukup murah dengan harga Rp. 2.999.000,-.
4. Oppo F11
Oppo F11 merupakan salah satu hanphone yang laris di Indonesia. Karena dengan harga yang terjangkau tapi sudah mampu memanjakan para penggemar game android. Karena memiliki layar besar Notch Waterdrop dan didukung dengan teknologi Chip MediaTek Helio P70 dan memeiliki RAM 4GB beserta penyimpanan internal sebesar 128GB.
5. Asus Zenfone 5
Asus Zenfone 5 merupakan handphone yang telah lama diluncurkan di pasaran sekitar pertengahan tahun 2018. Memiliki RAM 4GB dan kapasitas internal yang cukup memadai sebesar 64GB. Teknologi handphone ini didukung dengan chip buatan Qualcomm dan Snapdragon 636.
Posting Komentar untuk "Ponsel Murah Untuk Para Pecinta Game Android"