Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mengatasi Masuk Angin Dengan Kerokan Bawang Merah


Kerokan badan dengan menggunakan bawang merah sudah merupakan budaya masyarakat Indonesia sejak dahulu. Kondisi ini dilakukan oleh masyarakat Indonesia ketika merasa tubuh tidak enak (masuk angin) dan ini bisa menimbulkan badan terasa demam, badan pegal, perut mual serta kondisi yang dirasa badan kurang sehat. Ketika ini di alami biasanya dilakukanlah cara tradisional dengan mengerok badan bagian belakang. Jika untuk anak-anak biasanya hanya di pijat dengan bawang merah di campur dengan minyak makan atau dengan baby oil.

Lalu bagaimana jika dilihat dari sisi medis (kedokteran), apakah ini merupakan pengobatan yang efektif untuk menanggulangi masalah kesehetan tersebut. Dimana dalam literatur kedokteran tidak ada satupun sebutan untuk penyakit yang di sebut masuk angin. Sebutan masuk angin hanya berlaku bagi kalangan masyarakat saja.

Yang menjadi pertanyaan, apakah benar kerokan dengan menggunakan bawang merah ini ampuh untuk membantu mengobati masuk angin?. Menurut Prof.Dr.dr. Didik Gunawan Tamtomo, PAK,MM,M.Kes, bawang merah mengandung senyawa antikanker, antiplatelet yang dapat mencegah penggumpalan darah dan juga bisa sebagai antibiotik tubuh jika di konsumsi. Dan kerokan dengan bawang merah akan memberikan efek vasodilatasi, yaitu mampu melancarkan peredaran darah dan dapat memberikan efek menenangkan. Efek inilah yang menjadikan kerokan dengan bawang merah bisa mengatasi masuk angin bagi beberapa orang.




Kerokan dengan bawang merah ini memang cukup menyakinkan bagi beberapa kalangan masyarkat dan memang sangat membuktikan ketika digunakan. Makanya cara tradisional ini masih tetap dilakukan oleh beberapa orang khususnya masyarakat Indonesia.

Tapi sebenarnya ada beberapa tips agar atau cara lain agar mudah pulih ketika masuk angin :

1. Memakan Makanan yang Bergizi

Ketika kerokan dengan bawang merah selesai dilakukan dan ingin proses pengobatan masuk angin cepat sembuh. Diperlukan beberapa dukungan lain seperti memakan makanan yang bergizi. Makanlah sup ayam yang dicampur dengan rempah-rempah dan beberapa potongan sayuran. Jika tidak makanlah beberapa buah segar untuk mengisi perut agar tidak kosong. Karena jika perut kosong, hal ini akan membuat proses pengobatan masuk angin akan lama. Malah akan menyebabkan masuk angin lagi. 

2. Perbanyak Minum Air Putih (Tapi jangan kebayakan)

Air sangat diperlukan tubuh untuk membantu proses tubuh agar mampu bekerja secara normal dan mampu meningkatkan sistem imun tubuh. Dengan mengkonsumsi buahpun sangat dianjurkan. Apalagi buah yang mengandung sumber air cukup banyak. Jika tidak buah dapat dijadikan jus buah sebelum di konsumsi.

3. Cukupkan Tubuh dengan Istirahat

Istirahatkan tubuh ketika sudah selesai kerokan dengan bawang merah. Jika bisa tidurlah, karena dengan mengistirahatkan tubuh, proses kerokan dengan bawang merah akan lebih ampuh mengatasi masuk angin.




Terakhir proses yang sangat bagus untuk mencegah masuk angin adalah untuk membiasakan diri berolah raga rutin. Karena dengan olah raga akan membuat tubuh lebih sehat dan mampu menahan atau mencegah masuk angin dan penyakit lainnya. Setidaknya berolah ragalah 3 kali seminggu selama satu jam.

Posting Komentar untuk "Cara Mengatasi Masuk Angin Dengan Kerokan Bawang Merah"